Bowling adalah salah satu olahraga menggelindingkan bola dalam papan panjang untuk menjatuhkan pin-pin yang ditata berjumlah 10 biji. Bowling memang bukan olahraga yang bisa bikin keringetan sampe bercucuran. Biasanya untuk melatih kesabaran dan ketepatan dalam melempar bola sehingga bisa semua pin jatuh. Semakin banyak pin yang jatuh semakin banyak nilai yang didapat. Semakin cepet habis pin nya semakin besar nilainya. Apalagi sekali lemparan langsung jatuh semua.
cara bermain bowling |
Lapangan Bowling Pertamina RU III Plaju
Pertama kali main bowling memang agak kaku karena ternyata melempar bola bowling itu ada tekniknya. :)Ada cara memegang bolanya, ada cara mengayunkan tangannya, ada cara melangkahnya. Untuk bisa lincah dalam melakukan gerakan melempar bola bowlingn haruslah latihan beberapa kali. Kebetulan saja ketika berlatih main bowling, ada bapak-bapak penjaga yang mau mengajari kita. Selain itu, sudah ada juga gambar di tembok berisi teknik melempar bola bowling.
latihan melempar, masih ragu-ragu
teknik pegang bola
teknik pegang bola
teknik melempar
Konon menurut cerita orang yang jaga tempat bowling itu, pin yang disusun 10 biji itu masing-masing beratnya 3 kg. Nah kalau dengan bola yang ringan (3kg) saja maka tumbukannya tidak akan terlalu kuat karena massanya sama. Mungkin persamaannya memakai persamaan momentum (m.v = m.v). Karena pin diam maka akan melenting tidak sempurna. Wkwkwk.. apalah itu namanya. Pokoknya momentumnya ga besar karena massanya tidak berat. Jika memakai bola yang lebih berat, tumbukan bisa hebat dan pin bisa jatuh semua (kalau tepat sasaran lho ya)
Permainan bowling memiliki aturan sendiri. Setiap pertandingan terdiri dari 10 frame. Satu frame terdiri dari 2 kali lemparan. Dalam satu set, setiap pemain melempar bola berturut-turut 2x dan bergantian dengan yang lain. Setelah semua mendapat giliran melempar 2x, giliran akan kembali ke pemain pertama. Penilaian bowling juga saya masih agak-agak bingung. Kalau normal-normal saja (masih ada sisa yang berdiri di papan) maka pin yang jatuh diitung sebagai score. Jika sekali tembakan, pin langsung jatuh semua maka dikatakan strike. Jika pin jatuh semua setelah tembakan kedua disebut spare. Strike dan spare akan menjadi bonus pada perhitungan frame selanjutnya, bahkan jika pada frame berikutnya mendapat strike atau spare lagi, perhitungan skor ditunda (tidak tercatat di layar skor) dan baru dihitung jika pada sebuah frame di mana bowler tidak mendapat strike atau spare, dan perhitungan bonus akan berlipat-lipat mengikuti rumus tertentu. Pada frame kesepuluh jika bowler pada bola pertama mendapat strike maka ada bonus dua lemparan lagi (menjadi tiga bola d i frame ke-10), maksimum skor pada frame ke-10 ini adalah 30 (tiga kali strike) dan total skor permainan dalam 10 frame adalah maksimum 300. Pada frame ke-10 jika bowler mendapat spare dengan dua lemparan diberikan bonus satu lemparan lagi, maksimum 20 dari jumlah spare (10) ditambah jika strike (10).Berikut contoh gambar hasil akhir skor setelah 10 frame selesai dimainkan. Tanda silang (X) adalah strike, tanda garis miring (/) adalah spare, skor 0 adalah tanda bola menggelinding ke selokan, dan tanda minus (-) adalah bola menggelinding sampai ujung lane tapi tidak ada pin yang jatuh.
Komputer Penghitung Score
Rumit sekali kan perhitungan bowling. Maka dari itu, setiap lapangan bowling memiliki komputer khusus yang otomatis menghitung nilai dari setiap pemain. Jadi berapa nilai Anda?
cara bermain bowling |
gambar Score Akhir
disarikan dari http://ardianeko.wordpress.com/